Beranda

4 Januari 2014

HUKUM : Pelanggaran lalu lintas meningkat




Jakarta, jurnalempat.blogspot.com. Di pengujung akhir  tahun 2013 jumlah pelanggaran lalu lintas kian meningkat  disebabkan padatnya pengguna kendaraan yang semakin meningkat dan kurangnya kesadaran para pengguna kendaraan.

“ bagi para pengendara yang tidak tertib, kami akan memberikan sanksi  tegas dari yang ringan hingga yang berat , seperti berupa teguran sampai dengan dikenakan tilang. “ ujar Eryanto (40) seorang petugas lalu lintas.
Devi (23) seorang pengendara sepeda motor yang saya temui  di jalan raya cengkareng yang kedapatan tidak menggunakan helm. Karena tujuannya dekat sehingga dia tidak menggunakan helm ,  padahal helm untuk menjaga keselamatan dan juga sebagai peraturan untuk pengendara sepeda motor
“ Saya sangat setuju dengan peraturan lalu lintas disini, karena agar para pengendara sadar betapa petingnya peraturan lalu lintas sehingga dengan mentaati peraturan lalu lintas, bisa meminimalisasi terjadinya razia dan kecelakaan lalu lintas. “ ujar Samsul (42) warga sekitar.
Untuk itu diperlukan kesadaran bagi para pengendara betapa pentingnya berlalu lintas, selain untuk menertibkan para pengendara juga untuk meminimalisasi terjadinya kecelakaan.

Penulis  :  Beni Purwanto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar